Minggu, 06 Desember 2020

Rental mobil dari Bandara Silangit ke Danau Toba

Danau Toba adalah salah satu wisata Bali baru yang ditetapkan oleh Kementerian Pariwisata RI dengan status super prioritas. Pembangunan prasarana di kawasan Danau Toba hingga pada saat ini terus berlanjut meskipun ditengah pandemi covid-19 yang melanda dunia termasuk Negara Indonesia.

Salah satu infrastruktur yang terus dibenahi adalah Bandara Silangit untuk mempermudah akses wisatawan datang berkunjung ke kawasan Danau Toba. Dahulu para wisatawan untuk mencapai Danau Toba harus melalui Bandara Kualanamu di Medan atau melalui Bandara Pinangsori Tapanuli Tengah. Sejak beroperasinya Bandara Internasional Sisingamangaraja XII atau Bandara Silangit Siborong-Borong, kini para turis dari Jakarta, Kuala Lumpur dan Batam bisa terbang langsung menggunakan maskapai Citilink, Batik Air dan Airasia. Waktu tempuh dari Bandara Kualanamu ke Danau Toba sekitar 5-6 jam, jika dari Bandara Silangit waktu tempuhnya dipangkas, hanya 20 menit melalui perjalanan darat sudah bisa menikmati pemandangan Danau Toba. 


 

Transportasi di Bandara Silangit

Transportasi umum yang tersedia untuk melayani para penumpang pesawat dari dan menuju Bandara Silangit ada 2, yang pertama angkutan Bus Damri dengan rute dari Bandara Silangit ke Tarutung, Dolok Sanggul dan ke Ajibata, yang kedua angkutan Shuttle Bus Sampri yang melayani rute Silangit ke Pangururan (Samosir). Menurut saya dari antara moda trasportasi tersebut yang paling nyaman digunakan untuk mengunjungi tempat-tempat wisata di kawasan Danau Toba adalah menggunakan rental mobil silangit atau sewa mobil pribadi (carter) di Bandara. Salah satu penyedia layanan transportasi bandara yang paling rekomendasi bernama Silangit Transporter, mereka memberi layanan rental mobil silangit ke Danau Toba terbaik dan bertarif murah. Layanan ini cocok bagi Anda yang ingin berwisata ke Danau Toba, melakukan perjalan dinas, acara pesta adat, urusan kantor atau bisnis dan perjalanan pribadi ke kota-kota yang berada dipinggiran Danau Toba, seperti Balige, Parapat dan Pulau Samosir. Beberapa daftar tempat-tempat objek wisata di kawasan Danau Toba, seperti berikut:

  • Pantai Bebas Parapat
  • Bukit Gibeon
  • Taman Eden 100
  • Pulau Samosir
  • Huta Siallagan Ambarita
  • Makam Raja Sidabutar
  • Sigale-gale di Tomok
  • Simanindo
  • Danau Sidihoni
  • Hotspring Pangururan
  • Bukit Indah Simarjarunjung
  • Tanjung Unta
  • Taman Simalem Resort
  • Taman Iman Sidikalang
  • Air terjun Sipiso-piso Tongging
  • Kota Wisata Berastagi
  • Pasar Buah
  • Gundaling
  • Gunung Sibayak
  • Taman Lumbini (Pagoda Tertinggi)
  • Air Terjun Sikulikap 
  • Sipinsur
  • Huta Ginjang

Rental Mobil Bandara Silangit Danau Toba

Penyedia jasa Rental Mobil Silangit Danau Toba yang paling di top adalah Silangit Transporter, layanan rental mobil silangit ini cocok bagi Anda yang ingin berwisata di Danau Toba, melakukan perjalanan dinas ke daerah-daerah di seputar kawasan Danau Toba, seperti Humbang Hasundutan, Kabupaten Toba, Kabupaten Samosir, Tapanuli Utara, Dairi, Simalungun dan lain-lain. Layanan Silangit Transporter di dukung dengan sopir yang ramah, berpengalaman dan bisa menjadi private tour guide. Silangit Transporter menyediakan berbagai aneka jenis mobil sesuai dengan kebutuhan Anda, mulai dari jenis MPV (Avanza, Xenia, Innova), Jenis SUV (Pajero dan Fortuner) dan Minibus (Hiace dan Elf). 

Silangit Transporter menawarkan harga rental mobil Danau Toba yang murah tapi berkualitas. Jika anda ingin memesan sewa mobil silangit, silahkan menghubungki kami melalui Telepon atau WhatsApp di nomor 0821-2289-2047



Tidak ada komentar:

Posting Komentar